Jakarta – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi menetapkan H Nadalsyah (Koyem) dan Sigit K Yunianto (SKY) sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur (Bacagub-Bacawagub) untuk Pilgub Kalimantan Tengah 2024. Pengumuman ini disampaikan oleh Sekretaris Umum PDIP, Hasto Kristiyanto, di kantor DPP PDIP, Jakarta Pusat, pada Rabu (14/8).
“Untuk Kalteng, rekomendasi PDIP diberikan kepada H Nadalsyah sebagai bakal calon gubernur dan Sigit K Yunianto sebagai bakal calon wakil gubernur periode 2024-2029,” ujar Hasto.
Menanggapi pengumuman tersebut, Koyem yang juga Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng dan mantan Bupati Barito Utara dua periode, menyatakan rasa syukurnya.
“Alhamdulillah,” ungkap Koyem saat dihubungi via WhatsApp.
Sigit K Yunianto atau SKY, yang juga Sekretaris DPD PDIP Kalteng dan mantan Ketua DPRD Kota Palangka Raya selama tiga periode, akan mendampingi Koyem dalam kontestasi ini. Dengan 10 kursi di DPRD Kalteng yang dimiliki PDIP, pasangan ini telah memenuhi syarat minimal pencalonan yang membutuhkan 9 kursi.