Palangka Raya – KONI Kalteng Berduka, Pasalnya Pengurus yang juga pembina cabor Panahan Ade Supriadi Jumat Pagi Meninggal dunia di Rumah Sakit Husada Jakarta Pusat.
Mendengar kabar tersebut, Ketua Umum KONI Kalteng Rahmat Hidayat yang diwakili Ketua satgas KONI Kalteng Agustan Saining langsung mendatangi RS Husada Jakarta untuk melayat almarhum.
“Turut berduka cita yang dalam semoga almarhum mendapat tempat yang baik dan bahagia di Sisi Allah Yang Maha Esa,” Ujar Agustan.
Kabar duka ini awalnya tersebar di beberapa grup whatshap dan dibenarkan oleh kerabat almarhum, Rahmi. Ia mengatakan info tersebut benar adanya jika Ade Supriadi telah meninggal dunia di Jakarta.
“Iya info tersebut benar dan saat ini Jenazah pak Ade masih diurus tim di Jakarta untuk dipulangkan ke Kota Palangka Raya,” Ungkapnya.
Selain itu, Rahmi tidak membeberkan secara lengkap dan pasti penyakit apa yang menyebabkan Ade Supriadi meninggal dunia.
“Untuk informasi selanjutnya nanti akan kita kabari kembali,” Tambahnya.
Ade Supriadi diketahui selama di Jakarta untuk menghadiri rapat Tim Perumus AD ART Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) dari tanggal 24-26 April 2024.(primed)