Erlan Audri SH Resmi Dilantik Sebagai Anggota DPRD Palangka Raya, Siap Perjuangkan Aspirasi Rakyat


Palangka Raya – Erlan Audri SH, salah satu dari 30 anggota DPRD Kota Palangka Raya periode 2024-2029, resmi dilantik dan diambil sumpahnya pada Rabu (14/8) di ruang rapat Paripurna DPRD setempat. Pria kelahiran Banjarmasin 28 tahun lalu ini merupakan alumni SMAN 2 Palangka Raya dan Fakultas Hukum Universitas Surabaya.

Sebagai politisi muda dari Partai NasDem, Erlan terpilih dari Dapil II Palangka Raya, yang mencakup Kelurahan Palangka dan Kelurahan Menteng, dengan perolehan suara sah sebanyak 3.101 suara. Usai dilantik, Erlan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada masyarakat yang telah memilih dan mempercayainya sebagai wakil rakyat.

“Kita bersyukur pelantikan berjalan lancar. Ini berkat dukungan keluarga, sahabat, dan tentu masyarakat yang memilih. Amanah ini akan saya jalankan dengan sepenuh hati dan saya akan memperjuangkan aspirasi masyarakat,” ujar Erlan.

Erlan yang merupakan putra dari Kepala Bappedalitbang Kalteng, Leonard S. Ampung, membawa visi “Muda Maju Bersama” yang berfokus pada pengembangan kapasitas dan kapabilitas kaum muda. Menurutnya, partisipasi aktif anak muda dalam politik sangat penting untuk menghasilkan ide-ide segar demi kemajuan daerah.

“Motivasi saya adalah melayani masyarakat dengan kerja keras, cerdas, cepat, dan ikhlas. Saya siap menyerap aspirasi masyarakat demi Palangka Raya yang lebih maju dan modern,” tambahnya.

Dengan dukungan penuh dari keluarga dan masyarakat, Erlan siap memberikan kontribusi nyata dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Palangka Raya selama masa jabatannya lima tahun ke depan.

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *