Jakarta – Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, resmi mengajukan pengunduran diri dari jabatannya yang telah diemban sejak 2015. Informasi ini dikonfirmasi oleh Chief Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O. Baasir.
“Iya, fix (Dian Siswarini mundur – red),” ujar Marwan, Rabu (4/12/2024).
Pengunduran diri ini disampaikan melalui surat resmi kepada perseroan pada 3 Desember 2024 dan akan berlaku efektif setelah mendapatkan persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) mendatang.
Corporate Secretary XL Axiata, Rany Astary Rachman, menyebut alasan pengunduran diri Dian adalah karena pertimbangan pribadi. “Permohonan pengunduran diri akan diputuskan sesuai anggaran dasar perseroan dan peraturan yang berlaku,” jelasnya.
Keputusan ini menandai akhir kepemimpinan Dian Siswarini yang telah membawa XL Axiata melewati berbagai transformasi selama hampir satu dekade.